YAYASAN ASY SYAHIDAH TAUHID "RUMAH SINGGAH - TAHFIDZUL QUR'AN" , Bank Sumut Cab. Tembung Rek. 109.02.04.014299-9 an. Yayasan As Syahidah Tauhid

AKTE NOTARIS : NO. 25 TANGGAL 30 JUNI 2008,NIDA HUSNA SH. NSM : 4 1 2 1 2 1 0 1 7 5 0 1, NPWP : 31.320.826.6-125.000
Computer Tips Download
KONFIRMASI SEDEKAH SMS 087766100854(Konfirmasi Anda Sangat Kami Butuhkan)

Belajar Al Qur'an OnLine

Rabu, 27 April 2011

MEMBACA TETAPI TIDAK MENGAMALKAN AL QUR'AN

Suatu malam Rasulullah SAW berbisik kepada Aisyah Ra: "Apakah kamu rela pada malam giliranmu ini aku beribadah?".
Jawab aisyah, "Aku sungguh senang berada di sampingmu ya Rasulullah, tetapi akupun rela dengan apa yang engkau sukai."Rasulullah kemudian bangkit untuk berwudhu lalu beliau sholat sambil menangis tersedu sedu sampai membasahi lantai.

"Tidak biasanya Rasul terlambat ke masjid untuk sholat subuh. Ada apakah gerangan yang terjadi?" Bertanya Bilal. Maka kemudian didatanginya Rasul dan ditemuinya beliau masih dalam keadaan menangis. "Wahai Rasulullah, bukankah Allah telah mengampuni dosamu?".
"Betapa aku tidak menangis, semalam telah turun kepadaku wahyu: "Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, silih bergantinya siang dan malam terdapat tanda tanda bagi orang yang berakal. Yaitu orang orang yang mengingat Allah diwaktu berdiri, duduk dan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi seraya berkata: "Ya Tuhan kami, tidaklah Engkau ciptakan semua ini dengan sia sia, Maha suci Engkau Allah, peliharalah kami dari siksa neraka."
Rasulullah kemudian berkata kepada Bilal, "Rugilah yang membaca Al-Quran tetapi tidak mengamalkan kandungannya."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

kami akan menghapus komentar yang berkata kasar, melanggar sara,pornografi,dll